Umat islam adalah umat yang diserahi oleh allah subhanahu wata'ala menegakkan ajaran Nya , tidak hanya kepada sesama manusia tapi seluruh alam. Menyampaikan wahyu-Nya dan membebaskan segala bangsa dari keterpurukan , perbudakan dan kesewenang-wenangan para pemimpin. Islam memberikan perhatian serius dalam mengajak manusia agar mengikuti petunjuk-Nya, agar manusia berbahagia dengan hidayah ini dan agar manusia dapat berlindung dibawah naungan yang sejuk.
Sesungguhnya tidak ada satu agamapun yang mendorong penganutnya untuk turun ke medan pertempuran dan mengadakan peperangan namun demikian membela hak orang - orang tertindas dan demi kehidupan mulia seluruh manusia, adalah tanggung jawab kita bersama. Islam menganjurkan kita untuk terus memerangi kebatilan dan mewujudkan perdamaian (aman dan tentram) bagi seluruh makhluk-Nya.
Pembelaan terhadap kaum tertindas bukan berarti kebencian terhadap mereka yang berbuat sewenang - wenang akan tetapi , pembelaan terhadap mereka adalah demi untuk kebaikan kedua belah pihak. di satu sisi mereka kaum tertindas , fakir , miskin , dan orang - orang yang teraniaya adalah orang - orang yang memiliki hak terhadap sebagian dari apa yang dianugerahkan Allah Subhanahu Wata'ala kepada mereka yang beruntung. dilain sisi mereka yang telah diberikan anugrah oleh Allah Subhanahu Wata'ala mempunyai kewajiban untuk membantu mereka yang tertindas, kesemuanya adalah untuk kebaikan bersama.
Bagi orang yang telah mengamati ayat - ayat Al Quran dengan seksama dan serta memperhatikan tanda - tanda Kekuasaan Allah Subhanahu Wata'ala. mereka akan mendapatkan satu keyakinan bahwa kehidupan ini telah begitu jauh dari tuntunan. peringatan demi peringatan yang telah ditimpakan kepada manusia pun dianggap sebagai suatu hal yang biasa dan bukannya menjadikan kebanyakan manusia kembali ke jalan Allah. ke-Egoisan telah banyak memakan korban , Nafsu angkara murka telah banyak menyertai kehidupan , kesewenang - wenangan , ketidak perdulian , ke dengkian , hasud , dan buruk sangka telah banyak menghinggapi setiap sudut kehidupan ini.
( URUS DIRIMU SENDIRI......!!! <---------------< Ini SETAN )
( URUS DIRIMU SENDIRI......!!! <---------------< Ini SETAN )
Politik adu domba dari mereka yang memang ingin menghancurkan keadilan dan pemerataan telah nampak berhasil diterapkan , setiap hari kita disuguhi oleh propaganda - propaganda yang sejatinya mengajak kita untuk bertindak egois , dan tidak perduli, dengan cara yang halus dan lemah lembut , bisikan - bisikan itu telah menghancurkan persatuan dan persaudaraan sesama manusia.
Perang di dunia modern sejatinya telah berlangsung lama , dengan memisahkan dan mengelompokkan manusia dalam status sosial , pangkat , jabatan dan atau ilmu pengetahuan. kita telah dijajah melalui pendidikan dan pengetahuan yang telah dirancang sedemikian rupa , menjadikan manusia bangga akan diri sendiri dan melupakan orang lain disekitar kita. bahkan tidak sedikit dari mereka yang menggunakan ilmu pengetahuan untuk menjajah mereka yang tidak mengerti dan memanfaatkan nya, dan menjadikan lupa akan keberadaan Sang Pencipta.
Perang dengan setan saat ini bukanlah perang fisik semata , akan tetapi lebih banyak kepada perang psikologis yang dimasukkan lewat berbagai media , bayang - bayang keindahan dunia telah banyak melalaikan tugas dan kewajiban kita terhadap sesama manusia , keinginan - keinginan yang disusupkan melalui media massa telah banyak memecah belah dan menjadikan kebanyakan manusia menjadi makhluk yang paling serakah diantara makhluk Allah Subhanahu Wata'ala yang lain.
Wallahu A'lam
No comments:
Post a Comment