Prinsip adalah suatu pernyataan fundamental atau kebenaran umum maupun individual yang dijadikan oleh seseorang / kelompok sebagai sebuah pedoman Prinsip merupakan roh dari sebuah perkembangan ataupun perubahan, dan merupakan hasil dari pengalaman ataupun pemaknaan oleh dan atas sebuah obyek atau subyek tertentu yang didalamnya terdapat hukum interaksi manusia, seperti: kejujuran, integritas, dan komitmen.
Prinsip adalah dasar yang dimiliki seseorang dalam menjalankan kehidupan berdasarkan apa yang telah diperolehnya, bisa berubah seiring dengan tingkat kecerdasan dan pengalaman seseorang dalam menapaki dan atau menjalani kehidupan. Selama masih ada keinginan, tubuh kita masih kuat dan bisa melakukan apa saja yang kita inginkan. Tetaplah berpegang pada prinsip supaya jelas kemana arah dan tujuan hidup yang sedang kita jalani ini.
Seperti halnya keimanan prinsip yang dimiliki seseorang adalah didapatkan melalui pengalaman hidup , namun seringkali prinsip adalah merupakan hasil dari olah pikir otak kita sendiri dan bukan berdasarkan pada petunjuk dan pedoman hidup beragama.
Seperti yang telah di uraikan pada catatan terdahulu tentang keimanan (baca disini) yang diperoleh melalui berbagai ilmu pengetahuan dan pengalaman, maka terbukalah pintu gerbang keimanan yang sesungguhnya dimana manusia mulai bisa menapaki kehidupan dengan lebih baik terarah.
Pintu gerbang tersebut adalah jalan menuju terciptanya suatu prinsip atau jalan kehidupan atau pedoman dalam menapaki kehidupan yang semestinya dimiliki oleh seseorang guna untuk memperoleh kebahagiaan hidup dunia dan akherat.
Sesuatu hal yang jelas dan melandasi kehidupan seseorang sekaligus mendorong kita dalam melakukan apapun yang nantinya membawa kita ke jalan yang mana yang akan kita tuju, tergantung kepada motivasi kita dalam kehidupan dan kedewasaan dan pengalaman yang mempengaruhi sebuah karakter individu itulah ihsan.
Wallahu A'lam.
Wallahu A'lam.
No comments:
Post a Comment